IBCWE dan GRI Luncurkan Gender Reporting Toolkit
Desember 24, 2023IBCWE Berkomitmen untuk Berperan Aktif dalam One Global Women Empowerment (OGWE)
Desember 24, 2023Indonesia Business Coalition for Women Empowerment (IBCWE) dan Chief Executive Women (CEW) dengan bangga mengumumkan Velisia Gunawan sebagai penerima pertama Beasiswa Perdagangan dan Investasi Internasional Australia/Indonesia. Dia akan belajar kursus INSEAD Leading Across Borders & Cultures dan bergabung dengan komunitas alumni CEW connect.
Velisia memiliki 18 tahun pengalaman di bidang keuangan dan manajemen operasi serta memegang beberapa peran kepemimpinan dalam sebuah organisasi multinasional global. Velisia bekerja untuk Orica, sebuah perusahaan multinasional yang berbasis di Australia yang merupakan salah satu penyedia bahan peledak komersial dan sistem peledakan terbesar di dunia untuk pertambangan. Velisia adalah Direktur Keuangan untuk wilayah Asia di Orica, memimpin tim multikultural yang beragam yang terdiri dari 22 orang secara langsung dan 50 orang secara tidak langsung.
Velisia mengatakan bahwa pengalaman ini akan membantu nya mengembangkan jaringan untuk terhubung dengan komunitas yang tepat dan menemukan lebih banyak peluang untuk mempromosikan perdagangan antara Australia dan Indonesia, “Saya sangat ingin melihat lebih banyak warga negara Indonesia, terutama talenta perempuan berkontribusi lebih banyak untuk mempromosikan perdagangan hubungan antara Australia dan Indonesia.”
Sebagai perempuan Indonesia dan Asia pertama yang duduk di level Senior Regional Management, ini memberikan Velisia platform yang baik untuk memberikan dampak positif bagi rekan-rekan perempuan di Asia, khususnya di Indonesia, “Saya sangat bersemangat untuk mengembangkan bakat dan kemampuan orang lain yang sejalan dengan visi saya untuk menjadi pemimpin yang berdampak, menginspirasi orang lain, memotivasi mereka untuk mencapai potensi penuh, dan menciptakan lebih banyak pemimpin.”
Saat ini, Velisia memiliki 5 mentee perempuan di Orica, di seluruh Asia dan di seluruh fungsi untuk mendukung mereka mencapai potensi penuh mereka. Ia juga menjadi pembicara kontributor dan mentor untuk International Women in Resources Mentoring Program (IWRMP) dan Women in Mining and Energy (WIME) Indonesia. Baik IWRMP dan WIME sangat menekankan pada keragaman dan inklusi yang bertujuan untuk mengurangi hambatan lintas budaya dengan menciptakan kemitraan antara mentee yang berbakat dan bersemangat, dan pemimpin industri senior yang berkomitmen untuk mempromosikan perempuan di pertambangan.
Beasiswa ini didanai oleh Departemen Luar Negeri dan Perdagangan Australia melalui Katalis Women in Leadership Trade and Investment Project, yang diselenggarakan dalam kemitraan dengan CEW, Investing in Women, dan IBCWE. Beasiswa yang setara juga ditawarkan di Australia.